Malam AISO ’21; Buku “Inspirasi” Dikbud NTB, Kado 2 Mei kepada Gubernur

Peluncuran Buku “Merawat Pendidikan Ditengah Pandemi Covid-19” oleh Kadis Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Dr. H. Aidy Furqan, M.Pd, berjalan sesuai rencana.

Peluncuran “buku inspirasi” tersebut dilakukan pada Malam Anugerah Istimewa Sekolah 2021 (AISO ’21) yang berlangsung di halaman Dinas Dikbud, Minggu (2/5) malam ini.

Buku itu diserahkan Kadis Dikbud kepada Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah. Sekaligus sebagai kado Hardiknas yang jatuh pada 2 Mei 2021.

Selain gubernur, Sekda NTB Drs. H. Lalu Gita Aryadi, M.Si, mantan Sekda Dr. Ir. H. Rosyady Husainie Sayuti dan mantan Kadis Dikbud (dulu Dinas Dikpora, red) HL. Syafi’i, juga menerima buku yang membahas aktivitas dan terobosan Dinas Dikbud NTB dalam menjaga pendidikan masyarakat sejak awal pandemi Covid-19 melanda.

Sebelumnya, Bang Zul (sapaan akrab Gubernur NTB) mengapresiasi program kerja yang dilakukan Dikbud. “Terima kasih atas programnya. Ini tidak mudah, perjalanan kita masih panjang,” katanya dalam sambutan.

Gubernur berharap, Dikbud terus berinovasi dan berkreasi agar mampu menularkan hal serupa ke kabupaten/kota se-NTB. “Jika antardinas saling berkontribusi, insya Allah manfaatnya akan dirasakan bersama,” tutur pria kelahiran Sumbawa itu.

Tidak hanya itu, Bang Zul juga menyaksikan video program Dikbud. Seperti 4P, guru kunjung dan guru tamu.

Selain meluncurkan buku, kegiatan itu juga mengumumkan dan memberikan hadiah kepada sekolah, guru dan orang yang melakukan inovasi selama pandemi.

Pengamatan Lakeynews.com turut hadir dalam kegiatan itu, para pejabat dan staf Dikbud dan anggota Komisi V DPRD NTB. Juga, sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Sumber (LakeyNews, 02/05/2021)

#ntbgemilang

#ntbsehatdancerdas

#ntbsehat&cerdas

#dikbudntb

#pendidikanntbgemilang

#pendidikanntbmembanggakan

#sekolahkita

#pojokekspresi

#pendidikan

#kebudayaan

#pemprovntb

#beasiswantb

#programbeasiswantb