KARTU IDENTITAS SISWA KARYA SISWA/SISWI OTKP SMKN 1 BRANG ENE

 

Brang Ene, Senin (15/02/2021) – ID Card atau bisa disebut kartu tanda pengenal memiliki fungsi tidak hanya sebagai kartu identitas karyawan, kartu pelajar, kartu anggota sebuah perusahaan atau organisasi, akan tetapi mempunya arti sendiri dalam mendukung formalitas dan image perusahaan atau organisasi. Pada kompetensi keahlian Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran di SMKN 1 Brang Ene siswa dituntut untuk memiliki kreatifitas yang tinggi, terutama dalam hal pembuatan ID Card. Harapannya setelah lulus dari SMKN 1 Brang Ene siswa tersebut khususnya lulusan jurusan OTKP memiliki keterampilan membuat kartu identitas (ID Card) yang menarik. Pada kesempatan hari Senin kemarin, siswa kelas X melakukan praktik pembuatan identitas siswa pada mata pelajaran kearsipan. Tentunya dengan bimbingan Guru Produktif, Ibu Wiwi Ariany, S.Pd yang juga sekaligus Ketua Progra Keahlian OTKP.