Khatmul Qur'an Jilid III
Pada hari Jum'at, 27 Mei 2022_Hari ini dilaksanakan kegiatan Imtaq Pagi berupa shalat duha, pembacaan asmaul husna dan qiraatil qur'ani dalam rangkaian khatmul qur'an yang ke-3 kalinya. SMAN 1 Labuhan Haji sukses melaksanakan Khatmul Qur'an dimana sebelumnya dilaksanakan kegiatan mengaji dengan sistem pembagian kelompok kelas. Setiap hari siswa mengaji dan dibagi ayat yang dibaca berdasarkan kelas dan jenis kelaminnya. Jika ada 15 kelas maka akan ada 30 kelompok yang akan membaca batasan ayat yang dibaca per harinya sehingga pada hari ke-6 bisa Khatmul Qur'an, tegas Wakasis SMAN 1 Labuhan Haji. Kegiatan ini terus dilaksanakan dalam rangka membentuk kepribadian dan akhlaqul karimah siswa sehingga menjadi insan yang memiliki sikap santun dan berakhlak yang baik. Selain itu, dalam sambutannya Bapak Kepala Sekolah, Drs. H. Masruri menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua siswa, guru yang berkesempatan hadir dalam kegiatan ini dan berharap untuk kegiatan berikutnya dapat dilaksanakan dengan sungguh-sungguh sehingga dapat berjalan dengan lancar.