Penyerahan SK PPPK Tahap II
Berdasarkan Pengumuman nomor :800/8383.2/BKD/2022 yang dikeluarkan oleh Badan kepegawaian Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat tentang Penyerahan Surat Keputusan Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II yang jadwal penyerahan SKnya mulai tanggal 7 s.d 9 Juni 2022, SMKN 1 Kotaraja mendapatkan 11 Tenaga Pendidik Baru sesuai dengan SK Pengangkatan P3K Tahap II. Adapun 11 Tenaga Pendidik Baru yang datang secara Bersama-sama pada hari Sabtu, 11 Juni 2022 untuk menyerahkan langsung Foto copy SK Guru P3K adalah Guru Bahasa Indonesia 3 Orang, guru BK, guru PJOK, guru IPA, guru Biologi, guru PPKN, guru Bahasa Arab, guru Produktif ATU dan Guru Produktif TBSM. Guru P3K tahap II langsung diterima oleh Bapak Insan Karisma, S.Pd. selaku wakil Kepala Sekolah bidang akademik karena dalam waktu yang bersamaan Kepala SMKN 1 Kotaraja Salman, ST., M.Pd. sedang mengikuti MKKs di SMKN 1 Sambelia .