Penanaman 1000 Pohon Bersama FIF

Setelah melakukan pembibitan di SMKN 1 Kotaraja dan SMKN 1 Sakra, pihak FIFGROUP melakukan penanaman pohon secara simbolis di Kopi Key Sembalun dengan mengundang kepala SMKN 1 Kotaraja dan Kepala SMKN 1 Sakra beserta pihak terkait seperti Camat Sembalun, Kepala KPH Rinjani Timur, Branch Manager FIF se Pulau Lombok, Polisi Hutan, kepala TNGR, dan masyarakat sekitar. Acara ini langsung dihadiri oleh CEO FIFGROUP Jakarta. Acara diawali dengan pembacaan doa dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, penyerahan pohon dari Kepala SMKN 1 Kotaraja dan Kepala SMKN 1 Sakra ke pihak FIFGROUP kemudian pemberian plakat ucapan terimakasih dari FIFGROUP kepada kepala SMKN 1 Kotaraja dan Kepala SMKN 1 Sakra dan diakhiri dengan penanaman pohon secara simbolis yang diwakili oleh pihak FIFGROUP, kepala KPH Rinjani Timur dan Camat Sembalun. Acara ini diselenggarakan dalam rangka HUT ke 33 FIFGROUP.