KEGIATAN WISATA BELAJAR PROGRAM KEAHLIAN ATPH SMKN 1 BRANG ENE
Kegiatan belajar mengajar sering kali terdengar selalu dilaksanakan disekolah dan dilakukan didalam kelas. Namun pada hakikatnya kegiatan belajar itu juga dapat terjadi diluar lingkungan sekolah, seperti halnya yang diadakan Oleh Kepala SMKN 1 Brang Ene, ibu Nurjihad, S.Ag., M.Pd. yaitu kegiatan Wisata Belajar (01/10/2022).
Kegiatan wisata belajar ini proses edukasi yang dilaksanakan diluar sekolah dengan mengunjungi berbagai objek wisata dengan memuat pendidikan didalamnya. Berbagai tempat yang bisa dikunjungi para siswa antara lain berupa Taman kota, Museum, Perpustakaan, Taman hiburan, Taman Nasional, serta objek-objek wisata lainnya yang dapat memberikan pembelajaran positif kepada siswa.
Hal ini menjadi program penting bagi siswa SMKN 1 Brang Ene, karena Nurjihad S.Ag., M.Pd selaku kepala sekolah tengah menyusun program-program untuk meningkatkan kompetensi Beberapa jurusan seperti Jurusan Agribisnis Tanaman Pangan & Hortikultura atau sering di kenal dengan sebutan ATPH.
SMKN 1 Brang Ene bukan kali pertama melakukang kegiatan wisata belajar seperti ini, namun sudah memiliki agenda terjadwal tanpa menggangu KBM yang ada, dan kali ini Khusus siswa siswi Program Keahlian Agribisnis Tanaman Pangan & Hortikultura (ATPH) diajak ke salah satu tempat budidaya tanaman hidroponik yang ada di Kabupaten Sumbawa Barat yang sangat terkenal dengan berbagai hasil hidroponiknya ungkap Bapak Wawan Kurniawan, S.P Selaku Ketua Program Keahlian ATPH.
Pada kegiatan ini, para siswa langsung melihat berbagai macam hasil budidaya hidroponik disana. Beberapa model hidroponik yang dikembangkan di sana, seperti Hidroponik NFT (Nutrient Film Technique), DFT (Deep Flow Technique), dan hidroponik rakit apung imbuh Wawan Kurniawan.
Para siswa sangat puas dan senang melakukan kegiatan wisata edukasi seperti ini, sebagai momen menambah pengetahuan dan pengalaman belajar tentang berbagai perkembangan Pertanian khususnya kepada para generasi muda. Kegiatan ini sendiri dikoordinir langsung oleh Bapak Wawan Kurniawan Selaku Ketua Program Keahlian ATPH dan guru Produktif yang menjadi serta beberapa pengajar di Jurusan ATPH.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Kepala Sekolah, Nurjihad, S.Ag., M.Pd. Sebagai program sekolah untuk lebih meningkatkan minat belajar dan wawasan qlebih luas kepada para siswa.
Demikian kegiatan pagi ini bareng siswa KK ATPH SMKN 1 Brang Ene. Seru bukan? Pasti seru yah. Nantikan update berita dari lahan praktik ATPH selanjutnya.