PELANTIKAN PENGURUS OSIS BARU TAHUN 2022/2023

 

Kota Bima – Sebelum kegiatan upacara bendera Berakhir, kepala SMAN 1 Kota Bima Dedy Rosadi, M.Pd,. M.Sc melakukan pelantikan dan penandatangan terhadap pengurus OSIS baru Tahun Ajaran 2022/2023.“Kurang lebih 20 orang siswa dilantik sebagai pengurus OSIS yang baru”. Kata Wakil Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Bima bagian kesiswaan, Dahlan, S.Pd. Jas, Senin (24/10/2022). “Sebelumnya pengurus OSIS yang baru telah diberikan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang dilaksanakan pada tanggal 22 Oktober 2022 dengan menghadirkan narasumber-narasumber internal sekolah” Tuturnya Dalam kegiatan pelantikan tersebut kepala sekolah mengharapkan pengurus OSIS yang baru tidak hanya sebagai simbolitas dan berperan sebagai petugas administrasi saja, akan tetapi diharapkan lebih terampil dan antusias serta siap siaga terhadap perubahan-perubahan yang berkaitan dengan dinamika sekolah.