MEMERIAHKAN BULAN MERDEKA BELAJAR
Peserta didik SMK Negeri 1 Sikur Konsentrasi Keahlian Seni Lukis berkunjung ke Museum Negeri Nusa Tenggara Barat. Kunjungan ke Museum ini dilaksanakan pada hari Rabu, 10 Mei 2023 dan bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran secara mandiri ‘Pembelajaran di luar kelas’. Kunjungan dalam rangka pembelajaran sejarah ini diikuti oleh 36 Peserta didik dari kelas X dan XI Seni Lukis dan 2 Orang Guru Pendamping. Para peserta didik sangat antusias mengikuti pembelajaran secara mandiri setelah menerima penjelasan dari petugas Museum, mereka mengamati koleksi-koleksi yang ada di Museum Negeri Nusa Tenggara Barat kemudian mencatat apa saja koleksi yang menurut mereka menarik, salah satu yang menarik perhatian Peserta didik adalah koleksi Nekara perunggu yang di temukan di Desa Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur yang umurnya diperkirakan ribuan tahun. Selain itu koleksi hasil seni-seni juga tidak luput dari perhatian peserta didik.